Cara Melakukan Hydrotest dan Tujuan Pengujiannya

Hydrotest merupakan metode pengujian untuk mengukur bejana yang Anda berikan tekanan. Anda bisa melakukan metode ini untuk menguji pipa, boiler, manifold, hingga jalur pipa.

cara melakukan hydrotest

Apabila ingin memastikan keamanan sistem, maka Anda bisa melakukan tes hidrostatis sebelum menggunakannya. Hidrostatis sendiri menggunakan tekanan air atau cairan lainnya untuk mengevaluasi kekuatan dan ketahanan sistem terhadap beban tekanan.

Sebenarnya, ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menguji kebocoran. Namun, kami akan membahas tentang hydrotest pressure di bawah ini.

Pengertian Hydrotest

pengertian hydrotest
Sumber: Unsplash

Hydrotest adalah metode untuk menentukan integritas struktural penggunaan berbagai objek, seperti tabung gas, tangki penyimpanan, dan saluran pipa bahan kimia.

Jika ingin melakukan pengujian ini, Anda harus mengisinya dengan air sampai benar-benar penuh. Kemudian, Anda bisa memberi tekanan untuk memastikan bahwa objek tersebut bisa bertahan di bawah tekanan tanpa merusaknya.

Selain itu, hidrostatis juga bisa memastikan bahwa objek akan bertahan di bawah tekanan. Lalu, bisa menahan paparan korosif tanpa merusak lapisan dan menyebabkan kebocoran. [1] Sebenarnya, tujuan utama dari hidrostatis adalah memastikan bahwa sistem tersebut bisa menahan tekanan yang telah Anda tentukan. Jadi, alat tersebut bisa Anda gunakan dengan aman.

Jika ingin mengoperasikannya, Anda membutuhkan peralatan yang sesuai dengan standarnya. Jadi, alat tersebut bisa digunakan dengan aman. Jika Anda tidak menemukan kebocoran, maka sistem atau perangkat tersebut akan lulus uji. Apabila terjadi kebocoran, maka Anda harus melakukan pengecekan ulang dan memperbaikinya.

Baca juga: Prosedur Tank Cleaning Sesuai SOP

Tujuan Pengujian Hidrostatis

tujuan penggunaan hydrotest
Sumber: Unsplash

Nantinya, Anda harus mengisi sistem dengan cairan hingga tekanannya sesuai aturan. [2] Lalu, mempertahankan tekanan tersebut untuk jangka waktu tertentu. Lalu, tujuan utama dari hydrotest pump adalah sebagai berikut:

  1. Memastikan Ketahanan dan Integritas Sistem
    Tujuan utama dari pengujian ini adalah memastikan bahwa sistem atau perangkat yang Anda uji sudah memiliki ketahanan. Lalu, ada integritas yang memadai untuk menahan tekanan operasional yang Anda inginkan.
    Selain itu, pengujian tersebut juga membantu Anda untuk mengidentifikasi dan mengatasi potensi kebocoran pada sistem sebelum digunakan.
  2. Mengidentifikasi Kebocoran
    Selanjutnya, tes hidrostatis akan mengidentifikasi kebocoran pada sistem atau perangkat yang diuji. Jika ada kebocoran, maka Anda akan melihat adanya aliran cairan uji dari titik kebocoran tersebut.
    Artinya, kebocoran dapat dideteksi dan diperbaiki sebelum digunakan. Hal itu bertujuan untuk menghindari adanya kerusakan dan masalah keselamatan.
  3. Memastikan Keamanan
    Tes hidrostatis perlu Anda lakukan untuk memastikan keamanan sistem atau perangkat yang beroperasi di bawah tekanan. Kemudian, Anda harus menguji dan memastikan sistem agar bisa menahan tekanan.
    Kemudian, Anda bisa memperbaikinya sebelum produk atau sistem tersebut digunakan secara komersial.
  4. Menguji Kekuatan Struktural
    Selain mendeteksi kebocoran, tes hidrostatis juga bisa Anda gunakan untuk menguji kekuatan struktural dari sistem atau perangkat yang diuji.
    Pada beberapa kasus, tes ini digunakan untuk memastikan bahwa struktur dapat menahan tekanan yang diberikan tanpa mengalami kerusakan.
  5. Menguji Kelenturan Material
    Terakhir, tes hidrostatis dapat membantu Anda dalam menguji kelenturan material sistem atau perangkat. Khususnya, perangkat yang terbuat dari material pipa atau tangki.
    Lalu, Anda bisa mengetahui apakah material tersebut dapat menahan tekanan dan sesuai dengan kondisi.

Selain itu, pengujian hidrostatis harus Anda lakukan dengan hati-hati. Kemudian, hanya karyawan terlatih dan berpengalaman yang bisa melakukannya. Sebab, tekanan uji dan durasi pengujiannya harus sesuai dengan standar. Hal itu bertujuan untuk menghindari kerusakan pada sistem yang Anda uji.

Proses Tes Hidrostatis

Proses hidrostatis sendiri terdiri dari beberapa tahap, berikut adalah penjelasannya:

  1. Persiapan
    Tahap ini melibatkan pemilihan jenis cairan yang sesuai untuk pengujian. Biasanya, pengujian menggunakan air bersih yang sudah diuji kemurniannya.
    Selain itu, seluruh bagian sistem yang akan diuji harus diperiksa dengan cermat. Tujuannya adalah memastikan bahwa tidak ada kerusakan atau kebocoran sebelum pengujian.
  2. Pengisian Cairan
    Setelah itu, cairan akan diisi ke dalam sistem hingga mencapai tekanan yang telah ditentukan dalam rencana pengujian.
  3. Pengecekan Tekanan
    Setelah cairan diisi, maka Anda harus menjaga tekanan sistem selama periode waktu tertentu. Umumnya, durasi yang dibutuhkan adalah beberapa menit hingga jam, karena tergantung dari ukuran dan kompleksitasnya.
  4. Pengamatan Kebocoran
    Selama periode pengujian, Anda harus mengamati apakah ada kebocoran yang terjadi pada sistem. Jika ada kebocoran yang terdeteksi, maka Anda perlu memperbaikinya sebelum memulai pengujian hidrostatis.
  5. Pengurangan Tekanan
    Setelah selesai melakukan pengamatan, maka tekanan dalam sistem harus dikurangi secara perlahan hingga mencapai tekanan atmosfer.
  6. Evaluasi Hasil
    Setelah hydrotest procedure selesai dilakukan, Anda harus mengevaluasi hasil pengujiannya. Hal itu dilakukan untuk memastikan bahwa sistem sudah memenuhi persyaratan, kemudian tidak ada kebocoran.
    Nantinya, hasil pengujian ini didokumentasikan untuk referensi dan audit masa depan. Dalam hal ini, industri dan produsen harus memahami pentingnya pengujian hidrostatis. Lalu, menerapkan metode pengujian yang sesuai untuk menjaga kualitas produk dan kepercayaan konsumen.

Peralatan yang Digunakan untuk Uji Hidrostatis

Alat-alat yang digunakan untuk melakukan uji tekanan hidrostatik tergantung dari ukuran dan jenis sistem yang diuji. Berikut ini adalah beberapa alat yang biasa digunakan untuk uji hidrostatis: [3]

  • Pompa Tekanan Hidrostatik: Digunakan untuk meningkatkan tekanan pada cairan, kemudian dialirkan ke dalam sistem yang akan Anda uji.
  • Pressure Gauge atau Manometer: Alat ini bisa Anda gunakan untuk mengukur tekanan cairan dalam sistem selama pengujian berlangsung.
  • Katup Pelepas Tekanan (Pressure Relief Valve): Katup berfungsi untuk mengontrol dan membatasi tekanan dalam sistem. Jika tekanannya melebihi batas, maka katup akan melepaskan cairan untuk mencegah terjadinya tekanan yang berlebihan.
  • Peralatan Pengukur Kebocoran: Nantinya, Anda akan menggunakan cairan atau gas khusus untuk mengetahui adanya kebocoran melalui aliran atau gelembung di area yang diuji.
  • Manifold dan Fitting: Alat ini akan menghubungkan pompa tekanan dengan sistem yang akan Anda uji. Jadi, manifold dan fitting menjadi alat yang tepat untuk memastikan pengujian berjalan lancar dan akurat.
  • Tangki Cairan Uji: Selanjutnya, tangki digunakan untuk menyimpan cairan yang akan digunakan selama pengujian. Namun, tangkinya harus memiliki kapasitas yang cukup untuk mengisi sistem yang bakal diuji.
  • Instrumen Perekam Data (Data Logger): Alat yang satu ini berfungsi untuk merekam data tekanan selama pengujian. Lalu, data ini juga bisa digunakan untuk analisis dan dokumentasi.
  • Peralatan Pelindung Diri (PPE): Peralatan pelindung diri seperti helm, sarung tangan, pelindung mata, dan baju diperlukan untuk menjaga operator dari cedera atau bahaya selama proses hidrostatis.

Selain itu, beberapa sistem hidrostatis juga dilengkapi dengan perangkat pengaman lainnya, seperti katup pengaman (check valve) dan katup penahan tekanan (backflow preventer). Fungsinya adalah memastikan keselamatan selama proses hydrotest pipa berlangsung.

Itulah penjelasan mengenai hydrotest beserta tujuan dan prosesnya. Bagi Anda yang membutuhkan Sertifikasi Welder atau ingin mengikuti pelatihan pengelasan untuk memastikan semua peralatan aman tanpa bocor, maka dapat menghubungi Allpro melalui +6282211155700 atau mengunjungi laman allpro.co.id.

Sumber:

  • https://rentalboltingindonesia.com/mengenal-jenis-jenis-alat-hydrostatic-testing-pipa
  • https://www.precgroup.com/hydrostatic-testing-what-is-it-how-does-it-work-and-what-are-the-benefits/
  • https://www.precgroup.com/hydrostatic-testing-what-is-it-how-does-it-work-and-what-are-the-benefits/
  • https://www.ralstoninst.com/applications/what-is-hydrostatic-pressure-testing
  • https://inspectioneering.com/tag/hydrostatic+testing

Leave a Comment